Musancab Ke-IX, DPC PPP Kabupaten Bondowoso Targetkan 12 Kursi Pada Tahun 2024

Bondowoso, independentnew-post.com

Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Kabupaten Bondowoso optimis mendapatkan 12 kursi pada pemilu tahun 2024.

Hal ini tercetuskan pada Musyawarah Anak Cabang (Musancab) ke IX Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bondowoso, yang berlangsung di dapil 5 Desa Paguan Kabupaten Bondowoso (19/03/2022).

Dalam Musancab tersebut Ketua (DPC) Dewan Pimpnan Cabang Kabupaten Bondowoso Kiyai H. Salwa Arifin menekankan PPP pada tahun 2024 bisa meraih 12 kursi.

“Saya berharap kepada semua PAC DAN Ranting PPP di semua dapil khususnya dapil lima Agar lebih meningkatkan pendekatan-pedakatan kepada Masyarakat di Dapil masing – masing, baik itu dengan program pembangunan untuk lebih meningkatkan ekonomi masyarakat,” harap Drs. KH. SALWA ARIFIN Ketua DPC PPP Kab. Bondowoso.

Di sisi lain H. Bari Sahlawi Zein, M.Si Sekretaris DPC PPP Kab. Bondowoso mengatakan hal penting adalah menyusun kepengurusan yang mempunyai kapabilitas dan kemauan, dan yang lebih penting lagi adalah kemauan karena kemampuan bisa berangkat dari kemauan dan kemampuan bisa di asah, dengan kemauan dan kemampuan semua akan bisa di capai.

“Saya harap dengan kepengurusan yang sekarang ini DPC PPP Kabupaten Bondowoso bisa menjadi partai yang bermartabat dan pengurus yang sudah tersusun bisa berhasil mencapai keberhasilan pada tahun 2024.”ungkapnya.

Sementara itu H. Buhori sebagai Anggota DPRD dari Dapil lima mengatakan “saya berharap dengan adanya kepengurusan ini lebih strategis dan bisa ada penambahan suara di Dapil Lima,” pungkasnya.

(Pewarta : Sukri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *