Pemdes Tamansari Gelar Tournamen Kades Cup 1 2020

Jember, independentnew-post.com

Desa Tamansari Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember telah menggelar Tournamen Sepak Bola Kades Cup 1 2020 yang di selengarakan Senin (10/02/2020) dengan merebutkan kejuaran 1 & 2 yang telah di ikuti 32 team se kabupaten jember.

Dengan adanya kegiatan tournamen Kades Cup 1 2020 yang telah dilaksanakan dari awal kurang lebih 30 hari yang lalu, masyarakat Desa Tamansari mendukung turut serta adanya kegiatan yang diadakan oleh pemerintah Desa Tamansari dan selama agenda berlangsung tidak ada kendala yang tidak di inginkan.

Hasil tournamen Kades Cup 1 2020, untuk juara 1 pertandingan di raih oleh garuda junior dari Desa Glundengan Kecamatan Wuluhan kemudian untuk juara 2 diraih oleh peserta tuan rumah sendiri Desa Tamansari dan untuk juara harapan di raih oleh Desa Tanjungrejo Kecamatan Wuluhan.

Untuk nominal atau hadiah juara pertama senilai Rp 3 juta, juara kedua 2 juta dan juara ke tiga senilai 1 juta, untuk juara harapan senilai Rp 500 ribu dan termasuk tropy kejuaraan. Bahkan panitia juga mengumumkan wasit yang terbaik, pemain terbaik atau team terbaik, dengan maksud menjaring kerjasama dengan askap Kabupaten Jember.

Disisi lain, M Purwanto selaku panitia tournamen Cap 1 Desa Tamansari mengharapkan kegiatan tournamen yang akan datang bisa berjalan dengan lancar tanpa kendala suatu apapun yang tidak di inginkan, bahkan M Purwanto juga mengharapkan acara tournamen semacam ini menjadi acara tahunan di Desa Tamansari.

Kegiatan tournamen Kades Cup 1 2020 telah hadir muspika Kecamatan Wuluhan, Dispora Kabupaten Jember dan team team tournamen dari berbagai desa dan kecamatan, dan kegiatan tournamen tersebut berjalan dengan lancar, tertib dan aman sampai akhir acara. (Fifi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *