H. Muhammad Zainal Ansori Kades terpilih Desa Gunungsari Kecamatan Maesan periode 2021-2027 siap Mengemban Amanah

Bondowoso, independentnew-post.com

H. Muhammad Zainal Ansori Kades terpilih Desa Gunungsari Kecamatan Maesan periode 2021-2027 siap Mengemban Amanah dengan Visi: Mewujudkan masyarakat desa Gunungsari yang adil, makmur, sejahtera dan bermartabat.

Misi:
1. Pelayanan masyarakat yang prima (cepat, tepat dan benar).
2. Menciptakan kondisi masyarakat yg aman, tertib dan rukun.
3. Optimalisasi penyelenggaraan pemerintahan yang akuntabel dan transparan.
4. Pelaksanaan pembangunan yang berkesinambungan.

a. Bidang Keagamaan: melanjutkan program keagamaan yang sudah berjalan sebagaimana mestinya seperti: Yasinan, Sholawat Nariyah 4444, diba’an istighosah dan lain sebagainya.

b. Bidang Kesehatan: pengadaan mobil siaga desa agar akses kesehatan semakin cepat, penerbitan jaminan kesehatan masyarakat melalui KIS APBN/APBD.

c. Bidang Ekonomi: pemberdayaan pelaku usaha UMKM dengan adanya bantuan alat-alat usaha sesuai dengan bidang usaha masing-masing.

d. Bidang Pertanian: pembangunan saluran irigasi dan pemerataan pupuk para petani yang sesuai dengan ketentuan yg berlaku.

e. Bidang Infrastruktur: perbaikan jalan aspal yang merupakan akses masyarakat Desa Gunungsari, dan pembangunan Rumah tidak layak huni (RTLH).

5. Bekerjasama dengan pemerintah daerah tingkat I/II dan pusat demi terwujudnya pembangunan infrastruktur yang berkesinambungan.

Dengan strategi Pengalokasian anggaran berdasarkan skala prioritas, agar program pemerintah desa dapat berjalan secara cepat, tepat dan akurat, dengan peningkatan kerja sama aparatur pemerintah desa dan lembaga yang ada, dengan mengedepankan manajemen pemerintahan dan pelayanan publik.
dan siap merangkul semua pihak khususnya warga Desa Gunungsari Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso untuk bahu membahu membantu mewujudkan program ataupun visi dan misi diatas, agar bisa benar bisa bermanfaat dan terciptanya masyarakat yang berkeadilan sosial.

Sambung doanya aja mas biar semua bisa berjalan lancar sampai dengan pelantikan nanti dan setelahnya bisa bekerja maksimal sesuai dengan cita cita masyarakat Desa Gunungsari yaitu membangun Desa Gunungsari makmur, tentram aman sentosa. aamiin pungkasnya. (Penk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *