Babinsa Suger Lor Koramil 0822/07 Maesan Bersama Tiga Pilar Desa Suger Lor, Bagi Masker Gratis Pada Masyarakat

Bondowoso, independentnew-post.com

Babinsa Suger Lor Bersama Kades bagi-bagikan masker gratis kepada masyarakat Desa Suger Lor Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso.

Sertu Rizal Babinsa Suger Lor Koramil 0822/07 Maesan mengatakan “Pembagian masker gratis tersebut sebagai wujud kepedulian TNI Koramil 0822/07 Maesan bersama Tiga Pilar Desa Suger Lor terhadap masyarakat Suger Lor, terutama bagi mereka yang tidak mengenakan masker. Masker yang dibagikan tersebut sebanyak 3250 masker berbahan kain, yang dibagikan ke masyarakat di berbagai Dusun di wilayah Desa Suger Lor”. Ujar Babinsa Suger Lor.

”Pembagian sebanyak 3250 masker kepada masyarakat Desa Suger Lor ini, kita lakukan bersama Kepala Desa, Babinkamtibmas, perangkat desa dan para relawan Covid- 19 Desa Suger Lor, serta team Poksekdes Suger Lor, dengan tujuan agar masyarakat Desa Suger Lor bisa mencegah dan terhindar dari penularan virus Corona (Covid- 19).” Jelas Sertu Rizal. Rabu (29/04/2020).

Disamping pembagian 3250 masker gratis tersebut, Babinsa Suger Lor bersama tiga pilar Desa Suger Lor juga sekaligus mensosialisasikan terkait pencegahan Virus Corona (Covid-19), yakni dengan himbauan agar menjaga kebersihan lingkungan, rajin mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir, memakai masker didalam rumah maupun keluar rumah serta menjaga jarak, juga melaporkan kepada RT setempat apabila ada warga yang datang dari luar kota/propinsi. (Sukri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *